MISSION UPDATE: 20 JUNI 2006
Bandung 23:00 WIB
Setelah dikonsultasikan dengan elemen pemerintahan sebagai penanggung jawab harian POSKO JABAR, maka diputuskan bahwa sortie ke 3 tim relawan POSKO JABAR untuk sementara ditunda sampai dilakukan evaluasi menyeluruh.
Hal ini berdasarkan keputusan rapat sebelumnya bahwa tanggap darurat yang dilakukan oleh Jabar hanya 21 hari terhitung dari tanggal 30 Mei sampai 22 Juni 2006. Tim Bandung segera melakukan regrouping dan rapat singkat mengenai masalah ini dan merencanakan untuk melakukan evaluasi internal pada hari rabu atau kamis (21 atau 22 juni).
Bandung 17:57 WIB
Kegiatan di posko Bandung selain diselenggarakan briefing tim Psikologi juga adalah mempersiapkan keberangkatan tim JABAR 3 yang rencananya akan dilakukan pada besok hari Rabu 20/06/2006.
Personil yang berangkat direncanakan sebanyak 39 orang, yang terdiri dari:
Tim Psikologi:
* Psikolog dari UNISBA 5 orang
* Asisten Psikolog dari UNISBA 10 orang
Tim Dapur Umum:
* Dinas Sosial Jabar 1 orang,
* SATKORLAK PBP 2 orang,
* Pemkab Sumedang 1 orang
Tim Transportasi:
* Dari berbagai komunitas otomotif sejumlah 20 orang yang tergabung dalam 10 kendaraan 4x4.
Kembali bekerja sama dengan PT. Kereta Api Indonesia cq. DAOPS 2 Bandung, tim psikologi dan dapur umum rencananya akan berangkat dengan menggunakan kereta Lodaya malam. Sedangkan kendaraan 4x4 berangkat melalui jalan darat dengan membawa logistik masing masing.
Penanggung jawab dan koordinator tim JABAR 3 adalah Herry Sutrisno dari PJB yang sejak beberapa hari kemarin sudah ada di Imogiri.
0 Comments:
Post a Comment
<< Home