JABAR 2 GO!
stories by Lena
Posko Jabar kembali memberangkatkan relawan pada tanggal 8 Juni 2006 dengan jumlah relawan 73 orang yang terdiri dari:
- Dinas Sosial & TAGANA 26 orang
- Dokter 4 orang
- Perawat 10 orang
- Dinas Kesehatan 8 orang
- Kancana 1 orang
- MENWA 12 orang
- RAPI 2 orang
- Psikolog dari UNISBA 10 orang.
Rombongan berangkat menuju Stasiun Tugu Yogyakarta dengan menggunakan kereta api Mutiara Selatan berkat kerjasama dengan PT Kereta Api Indonesia.
Kemudian pada 9 Juni 2006, tim susulan JABAR 2 dari Land Rover Club Bandung (LRCB) berkekuatan 21 orang dengan 9 unit kendaraan 4x4 Land Rover berangkat menuju Posko Jabar di Imogiri dan bergabung dengan rombongan sebelumnya sehingga total kekuatan yang sampai di Imogiri berjumlah 94 orang.
Logistik yang turut dibawa oleh rombongan berasal dari sumbangan para donatur seperti pakaian layak pakai, air mineral dan makanan siap saji.
Selain diberangkatkan juga mobil tangki air pinjaman dari Dinas Tata Ruang dan permukiman ( DISTARKIM ) yang akan digunakan sebagai alat distribusi air bersih.
JABAR 2 dipimpin oleh Indro Poernomo dari MENWA. Dan rencananya akan beroperasi di Yogyakarta sampai tanggal 17 Juni 2006.
0 Comments:
Post a Comment
<< Home